Materi "KEGIATAN DISTRIBUSI "Mapel IPS 7 / 2 Pertemuan ke 4
Assalamu'alaikum wr.wb
Selamat pagi anak2ku yang cantik & ganteng sehat semua ...aamiin . Kondisi masih keadaan pandemi yang sampai kapan kita tidak tahu, semoga cepat berlalu & kita bisa belajar secara tatap muka, karena PJJ sangat sulit untuk mencerna isi materi tersebut, bagaimanapun kita masih tetap harus belajar supaya tidak ketinggalan informasi. Walaupun sangat membosankan, menjenuhkan dan menjemukan tapi anak2 harus tetap semangat belajar untuk meraih apa yang kamu cita-citakan.
Anak-anak untuk pertemuan ke 4 ini kita masih melanjutkan materi kegiatan ekonomi dengan :
Sub Tema "KEGIATAN DISTRIBUSI"
Kompetensi Dasar :
4.3 Menjelaskan hasil analisis tentang konsep interaksi antara manusia dengan ruang sehingga menghasilkan berbagai ekonomi (produksi, distribusi, konsumsi, permintaan, dan penawaran ) dan interaksi antar ruang untuk keberlangsungan kehidupan ekonomi, sosial, & budaya Indonesia.
Ringkasan Materi
Kegiatan Distribusi adalah setelah barang-barang diproduksi dari produsen, barang tersebut kemudian disalurkan oleh agen tertentu hingga akhirnya sampai ke tangan pembeli. Proses penyaluran barang / jasa tersebut dinamakan Distribusi.
* Tujuan Kegiatan Distribusi yaitu :
- mempercepat sampainya hasil produksi kepada konsumen,
- tercapainya pemerataan produksi,
- menjaga kesinambungan produksi,
- memperbesar dan meningkatkan kualitas & kuantitas produksi,
- meningkatkan nilai guna barang/jasa, dan
- menyampaikan barang/jasa dari produsen kepada konsumen.
* Lembaga Distribusi sebagai berikut :
a. Pedagang adalah orang/badan yang membeli barang dari produsen, baik secara langsung maupun melalui perantara kemudian menjualnya kepada konsumen. Macam-macam pedagang : pedagang besar/grosir (whole seller), pedagang kecil/eceran (retailer), pedagang barang khusus (speciality selling), pedagang jasa/biro jasa/pemberi layanan.
b. Perantara Khusus merupakan distributor yang membantu menyalurkan barang dari produsen ke konsumen. Macam-macam perantara khusus : agen (dealer), makelar (upah makelar disebut kurtasi, orang yang menyuruh seorang makelar disebut prinsipal), komisioner (upah komisioner disebut komisi/provisi, orang yang menyuruh seorang komisioner disebut komiten).
c. Eksportir & Importir :
- Eksportir adalah badan/lembaga yang menjual barang ke luar negeri.
- Importir adalah badan/lembaga yang membeli barang dari luar negeri dan menjualnya kembali didalam negeri.
* Sistem Distribusi adalah cara yang ditempuh untuk menyalurkan barang dan/ jasa dari produsen ke konsumen. Jenis sistem distribusi dibedakan menjadi:
- Distribusi Langsung yaitu penyaluran barang / jasa hasil produksi dari produsen langsung ke konsumen tanpa melalui perantara orang lain. Contoh : petani menjual sayuran langsung ke pasar, pedagang bakso membuat dan menjual dagangannya ke konsumen.
- Distribusi Semilangsung yaitu penyaluran barang/jasa dari produsen ke konsumen melalui saluran milik produsen sendiri. Contoh : pertamina menjual pertalite, solar, pertamax melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).
- Distribusi Tidak Langsung yaitu penyaluran barang/jasa hasil produksi dari produsen ke konsumen melalui perantara terlebih dahulu. Contoh ; agen pedagang besar, pedagang eceran, & koperasi.
* Saluran Distribusi merupakan suatu media penyaluran arus barang/jasa dari produsen ke konsumen (bersifat pendek ataupun panjang).
* Faktor-faktor penentu dipilihnya saluran distribusi dipengaruhi beberapa faktor antara lain :
- Sifat dan jenis barang .
- Lokasi konsumen.
- Jumlah barang yang dihasilkan.
- Sarana Komunikasi & transportasi yang tersedia.
- Biaya Pengangkutan.
* Bagan Alternatif Saluran Distribusi Barang sebagai berikut :
* Etika / Perilaku dalam Kegitan Distribusi meliputi :
a. Dapat memperoleh barang-barang kebutuhan sehari-hari (tidak boleh menimbun barang kebutuhan masyarakat).
b. Kejujuran (isi kemasan, timbangan, & kualitas barang ).
c. Menepati janji / tepat waktu dalam pengiriman barang.
*Kegiatan Konsumsi (bahasa latin consumere / bahasa Inggris consumption).
Dalam Ilmu Ekonomi, Konsumsi diartikan sebagai kegiatan yang ditujukan untuk menghabiskan/mengurangi nilai guna suatu barang/jasa yang dilakukan sekaligus / bertahap untuk memenuhi kebutuhan. Contoh : makan nasi, membaca buku, memakai baju, & berobat ke dokter. Konsumen adalah orang / pihak yang melakukan kegiatan konsumsi.
*Tujuan Kegiatan Konsumsi antara lain : mengurangi nilai guna barang/jasa secara bertahap; menghabiskan nilai guna barang sekaligus; memuaskan kebutuhan secara fisik; & memuaskan kebutuhan rohani.
*Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Konsumsi antara lain :
- Pendapatan (jika semakin tinggi pendapatan seseorang maka cenderung konsumsi meningkat, begitu pula sebaliknya).
- Harga Barang & Jasa.
- Selera / Keinginan (tinggi/rendah).
- Lingkungan Tempat Tinggal (pedesaan/perkotaan, pantai, pegunungan).
- Sikap hidup (boros / hemat).
*Jenis Barang yang Dikonsumsi antara lain :
a. Barang Konsumsi tingkat Siswa / keluarga.
Contoh : siswa (alat-alat sekolah, jasa angkutan, dll), keluarga (makanan, pakaian, peralatan rumah tangga, kendaraan, dll).
b. Barang Konsumsi Tingkat Perusahaan.
Contoh : Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) mengkonsumsi air untuk diolah, pipa untuk jaringan ke pelanggan, kaporit untuk membersihkan air, & alat penyaringan air.
*Pola Konsumsi adalah tahapan kebutuhan seseorang akan barang & jasa dalam periode tertentu yang diperoleh dari sejumlah pendapatan yang diterima. Pola konsumsi setiap orang berbeda bergantung pada tingkat pendapatan yang diterima, harga barang, jenis pekerjaan, usia, jenis kelamin, agama, lingkungan & gaya hidup.
*Dampak Perilaku Konsumsi :
a. Dampak positif konsumsi sebagai berikut :
- Konsumsi memberikan kepuasan kepada seseorang dalam memenuhi kebutuhannya.
- Semakin besar konsumsi masyarakat suatu negara, akan membuat produksi meningkat & berakibat pada berkembangnya perekonomian negara tersebut (menggerakkan roda perekonomian negara tersebut).
- Konsumsi memberikan keuntungan bagi para produsen. Semakin tinggi konsumsi masyarakat suatu negara, semakin bermotivasi para produsen memproduksi barang & jasa sehingga keuntungan produsen meningkat.
b. Dampak negatif konsumsi sebagai berikut :
- Konsumsi dapat mengakibatkan pola hidup boros pada seseorang. Artinya, orang tidak lagi memperhatikan skala prioritas kebutuhan yang harus dipenuhi, hanya mementingkan kepuasan.
- Konsumsi yang tidak seimbang antara pendapatan & kebutuhan yang digunakan.
- Konsumsi dapat menimbulkan terjadinya resesi ekonomi.
*Pelaku kegiatan Konsumsi antara lain :
1) Rumah Tangga Keluarga terdiri dari ayah, ibu, & anak .
Supaya kebutuhan rumah tangga dapat terpenuhi sesuai besarnya pendapatan, perlu diperhatikan beberapa hal berikut :
a. Menyusun Anggaran Belanja Rumah Tangga caranya antara lain :
- membuat perhitungan jumlah uang (pendapatan) yang akan diterima dalam waktu tertentu.
- membuat daftar kebutuhan dengan menyusun urutan kebutuhan dalam waktu tertentu.
- membuat perkiraan harga, untuk tiap jenis kebutuhan dengan memperhitungkan kemungkinan adanya kenaikan harga barang & jasa.
- membandingkan perkiraan pendapatan dengan pengeluaran dalam waktu tertentu.
b. Membuat Catatan Penerimaan & Pengeluaran.
c. Pembagian secara bijaksana atas semua kebutuhan.
d. Berusaha menabung.
2) Rumah Tangga Perusahaan.
Kegiatan konsumsi perusahaan bertujuan untuk memproduksi dan menambah nilai guna barang/jasa serta untuk memperoleh keuntungan.
3) Rumah Tangga Pemerintah.
Dapat mengatur dan mengelola seluruh pendapatan untuk membiayai pengeluaran konsumsi. Anggaran Pendapatan & Pengeluaran negara tingkat pusat dituangkan dalam bentuk Anggaran Pendapatan & Belanja Negara (APBN) yang disusun setahun sekali.
Kegiatan Konsumsi yang disusun Pemerintah meliputi : membayar gaji pegawai negeri , membayar biaya perjalanan dinas, penggunaan gedung & kantor beserta perlengkapan & peralatannya, untuk pembangunan proyek negara, & membeli senjata untuk pertahanan negara.
*Aspek Etis Kegiatan Ekonomi antara lain :
1) Memilih barang & jasa yang akan dikonsumsi secara bijak.
2) Menggunakan barang & jasa sesuai dengan kebutuhan.
3) Tidak berfoya-foya menggunakan barang & jasa.
4) Membuang sisa barang yang dikonsumsi dengan baik & benar, kita harus memelihara kelestarian lingkungan alam.
Demikian untuk materi hari ini semoga kalian belum puas apa yang saya sampaikan sehingga kalian ada suatu pertanyaan untuk dikirim via wa. Tetap kalian baca, dipahami, ditulis.
Wassalamu'alaikum wr.wb
Kerjakan Tugas mandiri 2 : Jawaban kirim via WA / classroom.
Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan benar !
1. Salah satu tujuan produksi adalah mendapatkan keuntungan. Jelaskan pernyataan tersebut !
2. Untuk jenis pekerjaan apa tenaga kerja rohani dibutuhkan ? Jelaskan !
3. Apa yang dimaksud mekanisasi ?
4. Jelaskan perbedaan antara importir & eksportir !
5. Berikan contoh distribusi langsung !
Selamat Mengerjakan
Mengetahui,
Kepala SMP N 1 Bojong Guru Mapel IPS
Ipung Sunaryo,S.Pd.,M.Si Endang Lestari S.Pd
Nabila 7h: terimakasih Bu materinya.🙏
ReplyDeleteTerimakasih Bu Materinya
ReplyDeleteTerima kasih Bu materinya
ReplyDeleteTerima kasih Bu materinya
ReplyDeleteTerima kasih Bu materinya
ReplyDeleteTerimakasih bu materinya bermanfaat🙏
ReplyDeleteTerimakasih Bu , untuk materinya��( Puteri Herlianata-7B-25)
ReplyDeleteTerimakasih bu,untuk materinya (Safitri Priharyanti-7F-29)
DeleteTerimakasih Bu , untuk materinya 🙏( Puteri Herlianata-7B-25)
ReplyDeleteTerimakasih bu , untuk materinya🙏 (Putri Aulia Lativa _7H _ 28
ReplyDeleteTerimakasih bu untuk materinya 🙏 (Putri Aulia Lativa _7H _ 28)
ReplyDelete